Sebetulnya, kamu nggak harus punya aneka macam produk skincare dengan masing-masing kegunaannya. Kalau mau sedikit berhemat, ada kok beberapa produk skincare yang bisa berfungsi ganda. Artinya, kalau kamu punya produk-produk ini di rumah, bersyukurlah, karena mereka bisa menggantikan fungsi skincare-mu yang lain!
1. Kamu nggak perlu pakai toner lagi kalau sudah punya air mawar.
Mengaplikasikan toner setelah mencuci wajah berguna untuk membantu menghilangkan kelebihan minyak dan sel kulit mati, juga sebagai penyegar. Nggak masalah kalau kamu nggak punya toner karena toh air mawar bisa menggantikannya. Cukup tuangkan air mawar pada kapas dan oles ke wajah atau pindahkan pada botol spray lalu semprotkan ke wajah, lanjut tepuk-tepuk hingga merata.
2. Kaya akan vitamin A yang dapat membantu regenerasi sel kulit, rosehip oil bisa banget kamu jadikan pengganti krim malam
Rosehip oil sejatinya merupakan minyak yang diekstrak dari buah bunga mawar spesies tertentu. Mengandung asam lemak esensial, vitamin A, vitamin E, dan vitamin C yang dapat mengurangi keriput, memperbaiki tekstur kulit, mengurangi bekas jerawat, hingga membuat kulit lebih bercahaya. Kamu bisa gunakan setiap hari sebelum tidur sebagai pengganti krim malam.
Belum ada Komentar untuk "Resep Skincare hacks pengganti yang Hemat Bujet. Pakai Satu Produk, Tapi Bisa buat Macam-macam"
Posting Komentar